102992 Untuk melihat ulasan dan peringkat mereka, silakan membeli buku Makansutra Singapore 2011 Edition yang terbaru, atau kunjungi www.makansutra.com .
102994 Setiap budaya menawarkan suatu pengalaman yang unik
102995 Yang menjadikan Singapura demikian menarik adalah jalinan budaya kami.
102996 Tapi yang lebih mengagumkan adalah bagaimana berbagai budaya yang berbeda itu bisa hidup bersatu sebagai satu masyarakat yang kohesif.
102997 Selain empat kelompok etnis yaitu China, Melayu, India dan Eurasi, juga terdapat kelompok minoritas lain yang hidup bersama dalam negeri kosmopolitan Singapura.
102998 Untuk mendapat pengalaman langsung dalam budaya yang beraneka ragam ini, Anda hanya perlu melangkahkan kaki ke kawasan etnik mereka.
102999 Tak perlu dijelaskan lagi, Anda pasti akan disambut dengan tangan terbuka.
103002 Dibangun pada pertengahan abad ke-19, Sri Senpaga Vinayagar Temple dibangun ulang dan disucikan pada tahun 2003.
103003 Sepasang Dwarapalaka (penjaga gerbang yang merupakan separuh dewa) mengapit menara masuk Rajagopuram, yang menampilkan arsitektur bergaya Chola.
103004 Kaum Chola merupakan pembangun kuil terbesar dalam sejarah India.
103005 Jangan lupa untuk melepaskan sepatu dan kaus kaki Anda ketika memasuki aula utama.
103006 Di sini Anda akan melihat berbagai mural berwarna yang menggambarkan berbagai kisah Lord Vinayagar sejak lahir sampai menikah, serta empat pilar granit yang menampilkan pahatan 32 bentuk berbeda Lord Vinayagar.