102408 Bila Anda mencari perabot China yang dibuat dengan halus, cinderamata yang unik atau karpet sutera yang disulam tangan, Anda akan menemukan semua itu (dan aneka barang lain) di Singapore Handicraft Centre yang berlokasi di Chinatown Point.
102409 Toko-toko di sini tidak hanya menjual barang-barang, perabotan dan kerajinan tangan China asli, tetapi juga payung bambu, lukisan, ukiran kayu dan alat musik China tradisional.
102410 Anda bahkan akan menemukan topi, kaus dan pakaian dalam dari sutera.
102411 Kosmetik adalah daya tarik besar lainnya di sini, dengan parfum, alat rias dan produk kecantikan lainnya yang dijual, dan sejumlah salon kecantikan dengan harga wajar di sekitarnya.
102412 Anda pasti akan menemukan banyak sekali penawaran menarik di Singapore Handicraft Centre – cukup dengan bersabar dan bersiap untuk meluangkan waktu memburu barang yang tepat.
102416 Masa festival adalah saat terbaik untuk mengunjungi Singapura karena memberi Anda peluang emas untuk mengalami Singapura yang sejati dari jarak dekat.